Wajit Cililin Mendarat di Korea Selatan, Hengky Kurniawan: Nyaris Beku Tapi Tetap Enak

  • Gilang Fathu
  • 23/12/2022
  • 15:49
Makanan tradisional Kabupaten Bandung Barat yaitu wajit Cililin berhasil mendarat di Korea Selatan. Wajit tersebut dibawa oleh Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan./Foto: Instagram @hengkykurniawan

Cililinku, -Makanan tradisional Kabupaten Bandung Barat yaitu wajit Cililin berhasil mendarat di Korea Selatan. Wajit tersebut dibawa oleh Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan.

Dalam postingan Intagram pribadinya, Hengky diketahui berangkat dari bandara Soekarno Hatta pukul 22.30 WIB pada 19 Desember 2022.

Wajit khas Cililin ini terus dibawa oleh Bupati selama perjalanannya menuju ke negeri ginseng.

Baca Juga: Muspika Cililin Gelar Doa Bersama saat Perayaan Malam Tahun Baru 2023, Polisi Pelototi Sejumlah Tempat Nongkrong

Sesampainya di Korsel, ia langsung mencoba memakan wajit dengan suasana yang berbeda.

Dalam suhu di bawah nol derajat Hengky memperlihatkan kondisi Wajit yang nyaris beku.

“Dan sekarang sudah sampai korea, minus 10 derajat celsius. Wajitnya sudah mulai membeku,” kata suami Sonya Fatmala.

Meski begitu Hengky tetap memakan wajit tersebut dengan lahap. Bahkan ia menyebut rasa dari wajit Cililin masih enak.

“Makan wajit di Korea. Wajit Bandung Barat emang top banget,” ungkap dia.

Wajit Cililin sampai Korea!,” pungkasnya.

Diketahui, Hengky mengunjungi Korea Selatan untuk membahas tentang perusahaan yang akan berinvestasi di KBB. Korsel tertarik untuk menanam investasi dalam Pembangkit Listrik Tenaga Solar (PTSL).

Baca Juga: Pemdes Sebut Perbaikan Jalan Gang di Desa Situwangi Bisa Tingkatkan Laju Ekonomi Masyarakat

Saat ini Pemerintah Kabupaten Bandung Barat dengan Korea Selatan sudah melakukan penandatanganan MoU.

“Mereka ingin meyakinkan kami terkait perusahaannya yang bergerak di bidang energi. Pemda KBB dan Korea sudah melakukan MOU untuk projek ini,” ucapnya.

Kemudian Hengky akan membahas tentang rencana jadwal pembangunan PTSL dengan PLN selepas pergi dari Korea.

“Kedepan akan dibahas lebih lanjut mengenai jadwal eksekusi dan komunikasi dengan beberapa stakeholder di Indonesia seperti PLN,” pungkasnya.***

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com