Youtuber Windah Basudara Gelar Charity Bencana Erupsi Gunung Semeru

  • Muhammad Akbar
  • 07/12/2021
  • 17:31
Tangkapan layar live streaming charity Semeru, Youtube/Windah Basudara

Cililinku, Windah Basudara seorang youtuber gaming terkenal mengadakan charity untuk korban erupsi Gunung Semeru melalui streamingnya di youtube, Selasa (7/12/2021).

Ia memulai charity dari pukul 14:00 WIB sembari live streaming bermain game Pokemon Briliant Diamond and Shining Pearl (BDSP).

Tangkapan layar live streaming charity Semeru, Youtube/Windah Basudara

Melansir dari unggahan instagram @windahbasudara, Windah akan streaming bermain game Pokemon BDSP selama 12 jam, pasalnya ia sedang mencari monyet pink di game tersebut.

Sebelumnya ia sudah mencoba mencari monyet pink itu di channel kedua sampai 1.240 reset atau 30 jam lebih.

Sekaligus melanjutkan pencarian monyet pink di channel utama, Windah membuka Charity untuk korban erupsi Gunung Semeru.

Charity akan berakhir sampai monyet pink ketemu atau 12 jam, walaupun monyet yang dicari tidak ketemu.

Pada live streamingnya tersebut Windah tembus angka penonton sebanyak 15 ribu penonton lebih.

Berikut link streaming charity Windah Basudara dan link donasi korban erupsi Gunung Semeru :

  1. Link youtube Windah Basudara : KLIK DISINI!!!
  2. Link donasi korban erupsi Gunung Semeru

    -Saweria youtube Windah Basudara : KLIK DISINI!!!

    -Kita Bisa general : KLIK DISINI!!!

    -Kita BIsa Spesifik anak-anak : KLIK DISINI!!!

Demikian informasi yang bisa disampaikan, doakan untuk korban bencana eruosi Gunung Semeru tetap tabah dalam mengahadapi masalah ini.***

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com