Total Hadiah M3 Mobile Legend Pecahkan Rekor MLBB Sebesar Rp 11 Miliar
- Muhammad Akbar
- 03/12/2021
- 17:23
Cililinku, M3 World Championship beberapa hari lagi akan diselenggarakan secara offline. Total hadiah M3 Mobile Legend kali ini memecahkan rekor tertinggi dari kompetisi Mobile Legend Bang Bang (MLBB) yang diselelenggarakan sebelumnya, Jumat (3/12/2021).
Melansir dari instagram @realmobilelegendid, total hadiah M3 Mobile Legend kali ini berjumlah US$ 800 ribu atau sekitar Rp11 miliar, total hadiah tersebut memecahkan rekor tertinggi dari kompetisi sebelumnya saat M1 dan M2.
Para peserta yang terdiri dari 16 tim akan menunjukan skil terbaiknya untuk mendapatkan hadiah M3 Mobile Legend yang akan diselenggarakan pada tanggal 6-19 Desember 2021 di Singapura.
Selain itu ada fakta menarik mengenai M3 World Championship ini, kompetisi sebelumnya M2 hanya menggundang sebanyak 12 tim untuk bertanding, saat ini M3 mengundang 16 tim dari berbagai negara untuk memperebutkan gelar juara dunia MLBB.
Berikut 16 tim yang akan bertanding di M3 World Championship 2021 yang dibagi menjadi empat grup :
Grup A
- Blacklist International (Filiphina)
- Red Canids Kalunga (Brasil)
- Malvinas Gaming (Argentina)
- Bedel (Turki)
Grup B
- Onic Esports (Indonesia)
- Onic PH (Filipina)
- Todak (Malaysia)
- Vivo Keyd (Brasil)
Grup C
- Evos SG (Singapura)
- See You Soon (Kamboja)
- Natus Vincere (Rusia)
- Blood Thirsty King (Amerika Utara)
Grup D
- Team SMG (Malaysia)
- RRQ Hoshi (Indonesia)
- GX Squad (Uni Emirat Arab)
- RSG SG (Singapura)
M3 World Championship 2021 akan digelar secara offline di Singapura dan ditayangkan melalui Live Streaming di kanal resmi MLBB yang terdiri dari Youtube, Facebook dan juga NimoTV.***