Tips Berhijab dalam Cuaca Panas Biar Gak Cepet Gerah

  • Puristian Jiwa Permana
  • 26/03/2021
  • 00:58
three woman standing near tree
Ilustrasi hijabers

Perempuan berhijab harus pintar memilih busana di musim panas. Mengingat Indonesia merupakan negara tropis. Oleh karena itu, kita harus pintar memilih material bahan, model hingga warna hijab yang dipakai ketika musim panas melanda.

Badan terasa gerah dan lembab tentu tidak ingin terjadi untuk kamu.

Tapi tenang, berikut tips berhijab cuaca saat cuaca terik yang bisa kamu coba!!
Berikut Tips berhijab saat cuaca panas dan terik

  1. Gunakan bahan yang tepat
  2. Kenakan model hijab yang simple
  3. Hindari penggunaan warna hitam
  4. Keringkan rambut sebelum berhijab
  5. Pakai aksesoris tambahan seperti topi
Bahan yang tepat untuk gamis.

Gunakan bahan yang tepat

Kamu jangan terlalu fokus pada model dan motif dari hijab. Terpenting adalah bahan kain yang digunakan pada jilbab.

Hindari pemakaian motif cantik dan berbahan tebal, serta jangan memaksakan diri untuk memakai hijab dengan kain yang panas dan tidak menyerab keringat.
Contohnya, kain yang harus kamu hindari diantaranya adalah, bahan rayon, sifon, atau satin.

Berikut beberapa hijab yang tidak menggunakan bahan yang panas bisa kamu temukan disini.
Namun pilihlan bahan seperti kain katun, poliester, viole, linen atau sutra. yang dimana bahan kain ini akan membuat kamu merasa sejuk saat dikenakan.
Selain sejuk kamu juga akan merasa nyaman, tidak panas, dapat menyerap keringat, dan lembut saat cuaca terik sekalipun.

woman sitting on bench
Model hijab yang simple.

Kenakan model hijab yang simple

Cuaca panas dan terik matahari dapat menyebabkan suhu tubuh akan cepat panas.

Oleh karena itu hindarilah mengenakan model hijab yang rumit. Namun cukup untuk mengenakan model hijab yang simpel, mudah, dan tidak mengganggu aktifitas kamu.

Misalnya, saat berwudu cukup cukup menggunakan hijab dengan model segi empat saja.
Selain itu hindari juga pemakaian aksesoris yang berlebihan agar bisa memudahkan kamu saat memakai hijab dan bertujuan untuk menambah beban berat pada kepala kamu.

woman in white hijab and black long sleeve shirt
Menghindari penggunaan warna hitam dan gelap

Hindari penggunaan warna hitam

Saat cuaca terik, sebaiknya hindari penggunaan warna hitam, biru gelap, dan warna gelap lainnya.
Paslanya warna gelap atau hitam merupakan warna yang dapat menghantar panas secara cepat.
Namun, gunakanlah warna yang terang seperti putih atau warna terang lainnya. Sebab warna putih atau terang dapat memantulkan panas matahari.

gray corded hair dryer and red comb

Keringkan rambut sebelum berhijab

Soal rambut, sebisa mungkin untuk mengerikannya terlebih dahulu sebelum berhijab.
Pastikan rambut dalam keadaan kering ketika mekakaikan kerudung, pasalnya rambut yang basah atau lembap dapat membuat tubuh kamu gerah saat beraktivitas di saat siang hari, apalagi disaat cuaca sangat terik.

woman sitting near blue jar

Pakai aksesoris tambahan seperti topi

Jika kamu tidak tahan saat terkena matahari terik dan menyengat, kamu bisa memakai aksesoris tambahan seperti topi.
Memakai topi saat berhijab kelihatan kece ko. Namun yang pasti penggunaan topi dapat menhindarkan kamu dari paparan sinar matahari secara langsung.

Kesimpulan

Banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan menggunakan hijab. Selain menutup aurat, Mencegah dari paparan matahari, mencegah terjadinya kanker kulit, menjaga kesehatan pada rambut, serta memberikan kesan baik pada pemakainya.

Jadi jangan lupa untuk selalu melakukan tips-tips diatas. Jika kamu tertarik dengan model-model hijab yang selalu update,simple dan juga tidak panas, kamu bisa langsung lihat kesini.

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com