Satpol PP KBB Bakal Patroli Jelang Bulan Puasa

  • Gilang Fathu
  • 09/04/2021
  • 12:30
ilustrasi

Cililinku, Mekarmukti -Menjelang puasa, Satpol PP Kabupaten Bandung Barat rencannya akan mengadakan giat patroli. Giat itu akan dimulai Jumat (9/4/2021) hingga dengan hari pertama puasa.

Hal Kepala Satpol pp KBB Asep Saepudin patroli bakal dilakukan di beberapa wilayah seperti Kecamatan batujajar, cililin, Cipatat, dan Lembang.

“Menjelang puasa kami sedang  mengadakan rencana giat dibeberapa wilayah,” tuturnya.

Menurut dia, jika giat patroli ini untuk membuat suasana yang tertib selama bulan puasa. Dengan upaya ini juga, lanjut dia, agar masyarakat bisa tenang menjalankan ibadahnya.

Terkait dengan maraknya pedagang musiman di bulan puasa, Asep menyatakan itu tidak dilarang. Kendati begitu, dia meminta pedagang jangan sampai membahayakan pedagang dan mengganggu pihak lain.

“Ya boleh saja mereka berjualan asal jangan sampai membahayakan si pedagang itu sendiri,” kata dia.

Karena masih dimasa pandemi, dia menghimbau agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan. Asep berpesan saat melakukan transaksi jual beli masyarakat diharapkan tidak berkerumun.

“Harusnya nanti pakai antrian atau sejenisnya supaya tidak terjadi kerumunan,” tambah dia.

Menjelang bulan puasa, kata dia, daripada berkeliaran di luar rumah lebih baik diam dirumah. Ia mengatakan masih banyak kegiatan yang bisa dilakukan di dalam rumah seperti mengaji.

“Sehingga bulan puasa akan lebih hikmat dalam melaksanakan di bulan ramadhan ini,” imbau dia. (pur)

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com