Reuni Blink-182, Tom DeLonge: Ini Hanya Masalah Waktu

  • Gilang Fathu
  • 12/11/2021
  • 16:00
Instagram @blink182

Cililinku, -Reuni blink-182 dengan eks gitarisnya Tom DeLonge bakal terjadi. Pernyataan itu diungkapkan oleh Tom sendiri pada sebuah acara televisi The Late Show With James Corden.

Mantan gitaris blink-182 ini diundang dalam acara telivisi asal inggris tersebut secara virtual. Pentolan Angel & Airwaves ini juga menyampaikan kabar frontmant blink-182 dan sahabatnya, Mark Hoppus yang baru saja sembuh dari kanker.

“Kabar baik, dia menuju sembuh. Bayangkan saja, dia sebelumnya berada di stadium 4, tapi sekarang bisa terbebas sepenuhnya. Kita dan para fans sangat terharu. Kita semua sangat senang atas kesembuhan Mark,” ucap Tom saat ditanya mengenai kabar tentang Mark Hoppus.

Tom juga mengatakan jika mereka sering membicarakan rencana untuk berada dalam satu panggung lagi. Kini, lanjutnya, tinggal menunggu waktu yang pas untuk melakukannya.

“Memang yang terpenting sekarang adalah menunggu Mark pulih sepenuhnya dulu. Tapi, kurasa semua sepakat buat reuni blink-182. Kita lagi cari waktunya,” pungkas Tom.

Blink-182 adalah band beraliran pop punk yang terbentuk pada tahun 1992 di Poway, california. Saat itu, Mark Hoppus yang baru saja mendapat bass baru dari ayahnya mengajak Tom DeLonge sebagai gitaris dan Scott Raynor sebagai drumer.

Saat itu, para pesonel blink-182 ini masih seorang remaja yang berusia 16-20 tahun. Namun mereka berhasil membuat rekaman pertamanya yakni Flyswatter, yang berisikan empat lagu.

Pada tahun 1993 mereka merilis demo yang berujudl ‘Budhha’ sebanyak 100 copy. Di awal tahun 1994, mereka menandatangi kontrak dengan Cargo Records dan merekam debut album penuhnya ‘Cheshire Cat’ dalam waktu tiga hari.

Tahun 1996 Blink-182 kembali merekam album yang bernama ‘Dude Ranch’ yang diproduseri oleh Mark Trombino. Bisa dikatakan album ini cukup sukses karena terjual sebanyak empat juta copy di seluruh dunia.

Pada 1999 album ‘Enema of State’ membawa blink 182 ke dunia mainstream dengan hit single ‘Whats my age again,’ ‘All The Smaal Things,’ dan ‘Adams Song,’. Penjualan album tersebut mencapai 10 juta kopi di seluruh dunia dan menjadi best selling album saat itu.

Tak kalah dengan sebelumnya, album yang dirilih pada tahun 2001 yaitu “Take Off Yout Pants and Jacket juga membuat nama blink-182 semakin meroket.

Sayangnya, di pertengahan Februari 2005, Blink-182 membatalkan performnya di Music For Reliefs Concert For South Asia yang kemuniak pada tanggal 22 Februari 2005 diumumkan pembatalan itu dikarenakan blink-182 akan vakum untuk sementara waktu.

Kabarnya tanggal 22 Februari 2005m blink-182 resmi bubar. Dilansir dari beberapa sumber, pemicu bubarnya band ini yaitu karena masalah lama antara Tom dengan Mark tentang Box Car Racer serta keinginan tom untuk lebih fokus dengan keluarganya.

Namun, tepatnya pada tanggal 27 September 2011 album terbaru blink-182, ‘Neighborhoods’ akhirnya rilis. Album ini juga disebut-sebut jadi pembuktian dari sebuah reuni.

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com