Pilkades Serentak 2021 KBB, Warga Cililin Diharapkan Antusias Ikut Memilih Kepala Desa

  • Muhammad Akbar
  • 09/11/2021
  • 13:17

Cililinku, Cililin-Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2021 beberapa minggu lagi akan diselanggarakan di 41 Desa di wilayah Kabupaten Bandung Barat, salah satunya di wilayah Desa Cililin, Selasa (9/11/2021).

Terdapat 4 Desa yang akan melaksanakn Pilkades serentak, yakni Desa Karangtanjung, Desa Kidapananjung, Desa Karanganyar, dan Desa Nanggerang.

Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kecamatan Cililin, Ahmad Priatna mengharapakan kepada warga Desanya yang akan dilaksanakannya Pilkades supaya dapat hadir dalam pencoblosan nanti tepatnya tanggal 28 November 2021.

“Ya saya harap kepada seluruh masyarakat yang dapat memilih calon kepala desanya supaya dapat hadir saat pencoblosan dimulai,” ujarnya melalui pesan singkat whatsapp kepada media cililinku.com.

Ia mewakili pihak Pemerintah Kecamatan juga ingin di setiap Desa yang menyelenggarakan Pilkades, jumlah kehadiran pemilih hak suara minimal bisa mencapai 80 persen.

“Dari pihak kecamatan ingin di setiap Desa yang menyelenggarakan pilkades, jumlah kehadiran minimal bisa mencapai 80 persen,” sebutnya.

Tidak hanya itu, Ahmad juga berharap kepada masyarakat supaya tidak terpancing oleh informasi yang tidak benar (hoax) atau implementasi yang menyesatkan dan masyarakat diharapkan bisa menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing.

“Masyarkat diharapkan tidak terpancing oleh hoax yang menyebar dan dapat menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing, supaya pilkades serentak ini dapat berjalan dengan aman dan lancar,” katanya.

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com