Niat Cari Ikan, Warga Cipongkor Temukan Tulang Belulang Diduga Fosil Hewan Purba

  • Gilang Fathu
  • 07/10/2021
  • 20:20
Jahidin (43), warga asal Kampung Suramanggala menemukan fosil tulang binatang yang diduga fosil hewan purba( Foto: inilahkoran.com)

Cililinku, -Salah seorang warga Kampung Suramanggala RT1 RW 1 Desa Baranangsiang, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB) menemukan tulang binatang yang diduga fosil hewan purba.

Jahidin (43) pria yang menemukan fosil tulang tersebut di bantaran waduk saguling ini awalnya hendak pergi memancing. Ia menyebut tulang yang ditemukannya itu berbentuk mirip paha, kaki, kepala dan gigi gajah.

“Penemuan fosil tulang binatang tersebut tersebar hampir di 20 titik di kawasan pulau Waduk Saguling bernama Sirtwo Island,” katanya seperti di kutip dari inilahkoran.com, Kamis 7 Oktober 2021.

“Awalnya, saya kira hanya tulang biasa, tapi saya dilihat ukurannya besar dan tersebar dibeberapa titik,” sambungnya.

Berdasarkan informasi yang diterima, salah satu tulang mirip paha binatang memiliki panjang sekitar 90 centimeter.

Lokasi ditemukannya tulang tersebut tak jauh dari permukiman air waduk saguling dan hampir mirip bantuan dan tanah.

Semula, katanya, pulau tersebut dulunya bekas tambang pasor tradisional. Sehingga banyak pula dari tulang-tulang tersebut dalam kondisis rusak dan tidak utuh.

“Dulu banyak, tapi karena ada tambang pasir jadi sebagian rusak dan terbawa arus air,” ucapnya.

Ia mengaku, temuan tulang belulang yang diduga fosil binatang belum dilaporkan kepada pihak berwenang.

Kendati begitu, ia berharap temuan tersebut bisa diteliti lebih lanjut agar bisa dipastikan benda sejarah atau bukan.

“Belum saya laporkan, mudah-mudahan ada peneliti yang kaji tulang apa ini,” ujarnya.

Sementara itu, Pengelola wisata Sirtwi Islanf, M Rizky Harjadinata mengatakan, pihaknya telah melaporkan temuan tersebut kepada beberapa peneliti di ITB dan UI.

Ia berharap benda yang belum diketahui dengan jelas itu bisa segera di tinjau dan diambil sampelnya.

“Saya sudah laporkan ke peneliti di UI dan ITB, kebetulan saya punya kawan di sana,” ujarnya.

“Tapi sampai sekarang mereka belum cek lokasi jadi belum bisa simpulkan apakah tulang ini fosil atau bukan,” tukasnya.(gil)

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com