Mv ‘Talk That Talk’ Akhirnya Dirilis, Intip Gaya Penampilan TWICE
- Yosi Libertia
- 26/08/2022
- 16:47
Cililinku, -Pada Jumat (26/8), Twice merilis Mv ‘Talk That Talk’ yang merupakan mini album “BETWEEN 1&2” dari comeback Twice kali ini.
Twice adalah girl grup asal Korea Selatan yang dibentuk oleh JYP Entertaiment yang debut pada 20 Oktober 2015.
Setelah berhasil debut di bawah naungan JYP Entertainment, TWICE telah berhasil meluncurkan banyak lagu yang ikonik, seperti “Like OOH-AHH”, “TT”, “CHEER UP”, “KNOCK KNOCK”, “SIGNAL”, “LIKEY”, “Heart Shaker”, “What is Love?”, “Dance The Night Away”, “YES or YES”, “FANCY”, “Feel Special”, “MORE & MORE”, “Alcohol Free”, hingga “SCIENTIST”, bahkan grup ini telah mengeluarkan single berbahasa Inggris pertamanya dengan judul “The Feels”.
Baca Juga: Cinta Setelah Cinta Jumat 26 Agustus 2022, Starla Mengidap Penyakit Kista, Arya Khawatir
Tepat pada 12 Juli 2022 semua member Twice yang baru saja memperpanjang kontrak dengan agensinya JYP Entertainment akhirnya kembali dengan comebacknya.
Siap mencuri hati Once Twice tampil keren di MV ‘Talk That Talk’, gaya musik yang baru dengan melodi yang asik berhasil menjadi candu untuk didengarkan.
Tak heran Twice selalu membuat para penggemarnya menyukai lagu-lagu mereka, semua member yang juga tampil cantik menawan dengan visual yang khas dari Twice.
MV ‘Talk That Talk’ yang baru dirilis dijam 11.00 siang ini sudah ditonton sebanyak 2,2 juta, dengan konsep retro futuristic yang membuat Twice tampil beda tetap mempesona.
Mini album ke- 11 Twice “BETWEEN 1&2” ini sudah melampaui 1 juta pre-order, termasuk album Twice dengan jumlah pre-order tertinggi.***(gil)
1.
2.
Baca Juga: Mantan IPA IPS Hari Ini Jumat 26 Agustus 2022, Tak Terima Direndahkan, Delon Ajak Adu Jotos Rifki