Miris, Sampah Menumpuk Seperti Bukit di Kampung Cipelem Rancapanggung
- Muhammad Akbar
- 02/05/2021
- 15:30
Cililinku, Rancapanggung-Miris terlihat sampah menumpuk di wilayah Kampung Cipelem, Rancapanggung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (1/5/2021).
Terlihat dalam pantauan cililinku.com kedapatan sampah yang menumpuk di tempat tersebut, apabila dilihat dari bawah terlihat seperti bukit yang tertutupi sampah.
Berdasarkan keterangan warga sekitar, Rudiansyah (22) mengatakan, memang dulu sempat dipakai masyarakat sekitar untuk buang sampah, namun setelah dipakai usaha untuk ternak dan mandi,cuci, kakus (mck), dianjurkan untuk tidak dipakai tempat pembuangan sampah.
“Seharusnya tempat ini tidak boleh dipakai untuk buang sampah lagi, karena dipakai usaha sama kamar mandi, sudah diberitahukan juga kepada masyarakat, tapi masih ada aja yang buang sampah kesini,” jelasnya.
Ia mengatakan dengan inisiatif dirinya dan teman pengurus usah ternak, setiap ada sampah yang dibuang tempat itu, langsung dibakar, supaya terlihat bersih.
“Ya begitu kadang suka ga terlihat siapa yang buangnya, kalau bisa kepada masyarakat yang suka buang sampah disini semoga mengerti tidak buang sampah lagi kesini,” ucapnya. (pur)