Meski Dipilih Panitia Pilkades, Keuangan Masih Dipegang Bendahara Desa
- Gilang Fathu
- 10/04/2021
- 10:00
Cililinku, Singajaya -Anggaran biaya untuk pemilihan kepala desa tahun ini dipegang oleh bendahara desa. Ketentuan ini sesuai dengan perbup no 10 tahun 2021.
Dijelaskan bahwa susunan panitia pilkades yaitu ketua merangkap anggota, sekretaris merangkap anggota, dan anggota. Tahun ini, pemkab menghilangkan jabatan bendahara di susunan kepanitiaan Pilkades.
Hal ini di sampaikan oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Singajaya, Vicky Taufik pada cililinku.com. Dia menjelaskan untuk tahun ini panitia tidak memegang anggaran untuk pelaksanaan pilkades.
“Tidak ada bendahara, Makannya keuangan masih ada pada bendahara desa, bukan di panitia,” tuturnya.
Dirinya menjelaskan jika panitia membutuhkan biaya untuk perlengkapan pilkades, panitia bisa mengajukannya ke bendahara desa. Namun harus ada persetujuan dulu antara bendahara dengan BPD.
Di tempat yang sama, Kasi Binwas Kecamatan Cihampelas Nandang Kusyana menjelaskan bahwa anggaran untuk pilkades ini merupakan bantuan dari pemerintah daerah Kabupaten Bandung Barat. Bantuan tersebut masuk kedalam APBDes.
“Oleh karena itu di kepanitiaan tidak muncul bendahara tersendiri, bendahara nya dijabat oleh bendahara desa,” ujarnya
Untuk anggaran pilkades, kata dia, sudah ditentukan oleh pemerintah kabupaten. Sebesar 15.000 per hak pilih dikalikan dengan jumlah Daftar Pemilih Suara. (pur)