Melestarikan Budaya Indonesia, DPC PPSI Cililin Melantik Kepengurusan Perguran Gerak Putra Pasundan

  • Muhammad Akbar
  • 04/04/2021
  • 16:48
Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Pencak Silat Indonesia (DPC PPSI) Kecamatan Cililin menggelar pelantikan dan pengukuhan kepengurusan Perguruan Silat Gerak Putra Pasundan dengan tema ‘Inspirator, Motivator, dan Wadah Pembinaan Prestasi serta Pelestarian Budaya’ pada Minggu (4/4/2021). (foto: Muhammad Akbar)

Cililinku, Budiharja-Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Pencak Silat Indonesia (DPC PPSI) Kecamatan Cililin menggelar pelantikan dan pengukuhan kepengurusan Perguruan Silat Gerak Putra Pasundan dengan tema ‘Inspirator, Motivator, dan Wadah Pembinaan Prestasi serta Pelestarian Budaya’ pada Minggu (4/4/2021).

Acara tersebut digelar di Kampung Perelas RT 3 RW 7 Desa Budiharja Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat.

Dalam kegiatan itu dihadiri oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Persatuan Pencak Silat Indonesia (PPSI) Kecamatan Cililin, Ketua Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Cililin, Kepala Desa Budiharja, Babinsa Koramil 0901 Cililin, Bhabinkamtibmas Polsek Cililin, serta warga sekitar desa Budiharja.

(foto: Muhammad Akbar)

Pada kegiatan itu diawali oleh penampilan murid-murid PS-GPP yang didominasi oleh anak-anak. Semua keahlian silat yang mereka pelajari di perguruan ditampilkan di depan para tamu yang hadir.

Walau di zaman modern seperti ini, mereka masih semangat dalam mempelajari seni budaya bela diri silat ini.

Ketua DPC PPSI Cililin, Tedi Kusniadi mengatakan pelantikan kepengurusan padepokan silat ini adalah pelantikan kedua.

“Kemarin kita baru saja melantik padepokan yang berada di wilayah Desa Bongas,” ujarnya.

(foto: Muhammad Akbar)

Tedi mengatakan akan melakukan pelantikan secara maraton ke padepokan-padepokan yang ada di wilayah Kecamatan Cililin.

“Pasalnya, tugas dari DPC sendiri adalah membimbing, membina, dan melantik setiap padepokan untuk kemajuan pencak silat khususnya di wilayah Kecamatan Cililin umumnya di Bandung Barat,” katanya.

“Mudah-mudahan pencak silat di kecamatan cililin ini bisa bangkit lagi dan maju, serta bisa mencetak atlet-atlet dari Kecamatan Cililin,” tuturnya melanjutkan.

Ketua DPK KNPI, Yanyan Nuryansyah mengatakan DPK KNPI Cililin betul-betul sangat mensuport kegiatan ini.

“Sesungguhnya ini seperti bahasa yang saya katakan dalam acara yaitu reueus, terkait warisan asli budaya indonesia yaitu pencak silat,” ucap Yanyan.

“Mudah-mudahan kepungurusan baru DPC PPSI Kecamatan Cililin yang diketuai oleh Tedi Kusniadi, pencak silat di Kecamatan Cililin maju dan bangkit kembali serta bisa mencetak atlet seni bela diri pencak silat,” tuturnya.

(foto: Muhammad Akbar)

Kepala Desa Budiharja, Amin ikut mendukung untuk kemajuan pencak silat di wilyahnya itu.

“Mudah-mudahan seni sunda budaya sunda yang ada di wilayah Budiharja bisa maju kedepannya,” ujarnya.

Ketua PS-GPP, Dadang Supyan merasa bahagia dan berat juga, pasalnya ia mempunyai tanggung jawab kemajuan anak-anak di bidang pencak silat.

Terdapat 22 orang yang dilantik dan dikukuhkan langsung oleh Ketua DPC PPSI Cililin pada acara tersebut, diantaranya sebagai berikut :

-Ketua : Dadang Supyan

-Wakil Ketua : Yosep Irawan

-Sekretaris : Asep Dinar Mustaqin

-Bendahara : Ridwan

-dan 18 orang sesuai dengan seksi bidangnya masing masing. (pur)

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com