Komunitas Motor Tralala Adventure Team Trail Cililin Bagi-bagi Takjil di Alun-alun

  • Gilang Fathu
  • 09/05/2021
  • 14:15
Komunitas Motor Tralala adventure team trail Cililin melakukan kegiatan sosial. Mereka membagikan takjil bagi masyarakat dan pengendara yang melintas di sekita alun-alun Cililin, Desa Cililin, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat. (foto: Gilang Fathu Romadhan)

Cililinku, Cililin -Komunitas Motor Tralala adventure team trail Cililin melakukan kegiatan sosial. Mereka membagikan takjil bagi masyarakat dan pengendara yang melintas di sekita alun-alun Cililin, Desa Cililin, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat.

Kegiatan tersebut dilakukan pada Sabtu (8/4/2021). Komunitas motor ini membagikan takjil dan nasi box sebanyak 400.

Didin Cibuy ketua komunitas motor Tralala Adventure team trail Cililin mengatakan kegiatan sosial ini rutin dilakukan setiap setahun sekali. Kali ini, lanjutnya, merupakan kegiatan kepedulian komunitas kepada masyarakat.

(foto: istimewa)

“Jadi kita tuh bukan cuman naik gunung aja, tapi ada kegiatan sosial,” ujar Didin.

Menurutnya, setiap komunitas trail ini turun kejalan harus ada kegiatan. Didin Mengatakan ini salahsatu kegiatan yang dilakukan oleh komunitas nya.

Selain itu, alasan kegiatan sosial ini dilakukan salahsatunya untuk membantu masyarakat di masa pandemi. “Tahun kemarin kita bagi bagi sembako, namun kali ini kita bagi bagi takjil karena bertepatan dengan bulan puasa,” tuturnya.

(foto: Istimewa)

Untuk pembagian takjil ini, ia menyebut lebih memprioritaskan masyarakat yang membutuhkan nya.

Dirinya berharap kegiatan bisa membantu masyarakat yang membutuhkan. Karena dimasa pandemi, kata dia, banyak yang terkena dampaknya. (pur)

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com