Jelang Laga Lawan Arema, Luis Milla Bakal Racik Persib Main Agresif
- Gilang Fathu
- 11/09/2022
- 12:30
Cililinku, -Persib akan melakoni laga bergengsi melawan Arema FC pada lanjutan gelaran Liga 1 pada Minggu 11 September 2022.
Pertandingan Persib kontra Arema FC ini akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Laga sengit diprediksi akan tersaji dalam pertandingan antara Persib vs Arema FC nanti malam.
Kedua tim akan tampil dengan skuat terbaik mereka masing-masing demi memperebutkan tiga poin penuh.
Pelatih Persib, Luis Milla memastikan bahwa skuat Maung Bandung akan tampil agresif di kandang Singo Edan.
Ia mengakui bahwa itu bukanlah hal yang mudah untuk diwujudkan mengingat baru menangani Persib di pekan ke-8.
“Pemain semakin lebih bagus, kami harus ganti sikap, ganti karakter supaya lebih agresif,” kata Milla.
Hasil positif coba diraih oleh anak asuh Luis Milla agar kekalahan di pertandingan sebelumnya tidak terulang lagi.
“Kami tidak ingin mengulangi ketika pertandingan away mendapatkan hasil yang sama. Kami akan berusaha tampil maksimal,” ucapnya.
Di kubu Arema, pJavier Roca akan mewaspadai hal itu. Tidak hanya kekuatan individu pemain PERSIB, namun sosok Luis Milla juga yang bisa memberikan ancaman bagi strateginya.
“Mereka sudah dapat pelatih baru dengan kualitas yang semua kita sudah tahu. Jadi kami fokus kepada seluruh tim tapi tetap ada beberapa pemain yang kita harus waspada dengan pemain yang mereka punya,” jelasnya.
Sementara itu, gelandang Persib Marc Klok menegaskan bahwa Persib bertekad untuk menciptakan tren kemenangan.
Tiga poin di kandang Arema FC adalah hal yang wajib untuk diburu unuk memuluskan misi tersebut.
Klok juga mengatakan jika kehadiran Luis Milla memberikan tambahan aura positif. Adaptasi dan program latihan yang diberikan diharapkan menjadi jalan tiga poin bagi PERSIB.
“Saya pikir kami punya jalan yang lebih baik. Semoga besok kami menang, itu target kami, melanjutkan tren yang positif,” kata Klok.
Berikut pemain yang dibawa untuk menghadapi Arema FC di Stadion Kanjuruhan, 11 September 2022.
Penjaga gawang: Reky Rahayu, Fitrul Dwi Rustapa
Baca Juga: Kapan Film Keramat 2 Tayang di Bioskop? Simak Informasi dan Sinopsisnya
Belakang: Bayu Fiqri, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Zalnando, Henhen Herdiana, Daisuke Sato, Eriyanto
Gelandang: Dedi Kusnandar, Marc Klok, Abdul Aziz, Febri Hariyadi, Ricky Kambuaya, Erwin Ramdani, Beckham Putra Nugraha, Arsan Makarim, Rachmat Irianto, Ciro Alves.
Penyerang: David Silva. ***