Jabar Ajak Masyarakat Jadi Orang Tua Asuh Anak Yatim Piatu Karena Covid-19

  • Gilang Fathu
  • 28/09/2021
  • 16:20
instagram @jabarprovgoid

Cililinku, -Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat akan memulai kick off program pemberdayaan dan perlindungan anak yatim, piatu, dan yatim piatu dampak Covid-19 pada Selasa, 28 September 2021.

Dalam program ini, Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) akan bekerja sama dengan Disdukcapil Jabar untuk melakukan pendataan anak yatim piatu. Selain itu, program Dasawisma dan Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR) juga terus dijalankan oleh setiap kader PKK yang fokus pada anak yatim, piatu, dan yatim piatu.

Ketua TP-PKK Jawa Barat, Atalia Praratya Ridwan Kamil mengatakan masih banyak anak yatim yang memerlukan bantuan dari orang lain. Maka dari itu, wanita yang akrab disapa ibu cinta menambahkan dengan program wali asuh ini masyarakat jabar bisa terlibat dapat membantu anak yatim dalam hak tumbuh kembangnya secara maksimal.

“Masih banyak anak yatim yang masih perlu dibantu karenanya melalui program wali asuh yang akan kick off, masyarakat jabar bisa terlibat agar nanti anak tidak ada yang tidak mendapatkan hak tumbuh kembangnya secara maksimasl,” ujar Atalia seperti dikutip dari instagram @jabarprovgoid.

Adapun tujuan diadakannya prorgam ini yaitu untuk mengumpulkan wali asuh bagi anak yatim, piatu, dan yatim piatu, terdampak Covid-19. Selain itu, program ini untuk mengajak masyarakat agar berkolaborasi dengan pemerintah memenuhi kebutuhan anak-anak tersebut.(gil)

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com