Ingin Jago Hero Jawhead di Mobile Legends, Berikut Build Item Versi Onic Kiboy

  • Muhammad Akbar
  • 01/12/2021
  • 20:35
hero mobile legends jawhead/spin.id

Cililinku, Jawhead merupakan salah satu hero di Mobile Legends yang mempunyai skil unik seperti skil keduanya yakni Ejector yang bisa melempar hero baik musuh maupun lawan. Hero berjenis fighter ini pada meta sekarang dipakai sebagai tank/roamer, sebagai tank pasti butuh item yang kuat, dibawah ini akan dijelaskan rekomendasi build item Jawhead by Kiboy, Rabu (1/12/2021).

item jawhead roamer versi Onic Kiboy/instagram @onic.esport

Nicky Fernando atau yang dikenal sebagai Kiboy merupakan pemain inti tim Mobile Legends Onic Esport, yang kini hendak bertanding membela negara Indonesia di ajang dunia M3 World Championship.

Jawhead sendiri sering dipakai Kiboy dalam turnamen Mobile Legends, melansir dari unggahan instagram @onic.esports, berikut build item yang digunakan oleh Kiboy :

  1. Though Boots
    Item ini mampu menambahkan magical defense dan mengurasi durasi saat herokalian terkena efek Crowd Control.
  2. Athena’s Sheild
    Item ini juga merupakan item favorit para tank untuk mengcounter hero lawan yang memiliki serangan magical cukup besar. Selain itu, item ini juga menambahkan HP dan HP regen dan kini dapat mengurangi HP regen lawan.
  3. Antique Cuirass
    Item Antique Cuirass memiliki fungsi dasar yaitu menambahkan darah, physical defense, dan HP regen. Mampu mengurangi HP regen lawan.
  4. Immortality
    Item Immortality adalah item favorit para tank. Dengan item ini, hero kalian bisa hidup kembali dan mendapatkan 15% darah serta shield.
  5. Queen’s Wings
    Item ini dapat mengubah peningkatan skill vamp
  6. Guardian Helmet
    Item ini bisa kalian gunakan jika ingin memiliki hero tank dengan darah yang tebal dan HP regen yang besar.
  7. Active-Conceal
    Item yang digunakan untuk berkamuflase dan bisa mengelabui lawa.

Sementara itu beberapa hari lagi ajang dunia M3 World Championship akan segera dimulai, fase grup sendiri dimulai tanggal 6 Desember 2021. Jangan lupa dukung tim dari Indonesia ya!***

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com