Ditinggal Pemilik Belanja, Mobil Terperosok ke Dalam Jurang di Citapen
- Gilang Fathu
- 27/04/2022
- 21:33
Sebuah mobil terperosok ke dalam jurang di kampung Gunung Dukuh, Desa Citapen, Kecamatan Cihampelas, Kabupaten Bandung Barat.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 20.30 WIB pada Rabu 27 April 2022 malam.
Menurut keterangan dari warga sekitar, Adi Hardianto menuturkan mobil yang terperosok itu awalnya sedang terparkir di bahu jalan.
“Telah terjadi hal aneh di sekitar gunung dukuh ketika sebuah mobil yang sedang di parkir atau di tingal pemilik nya untuk ber blanja,” jelasnya melalui pesan singkat Whatsapp.
Menurut penjelasannya, mobil itu diduga tiba-tiba melaju sendiri hingga akhirnya masuk ke dalam jurang.
“Tiba-tiba mobil maju sendiri Dan masuk jurang harus di evaluasi dengan alat berat,” sambungnya.
Beruntungnya sang pemilik mobil sedang tidak berada di dalamnya ketika peristiwa itu terjadi.
Adi yang selaku ketua RW 13 Desa Citapen ini juga mengatakan tentang kondisi terkini.
Kata dia, saat ini warga yang berada disekitar lokasi kejadian sedang mencoba untuk mengevakuasi mobil tersebut.
Namun perlu alat berat untuk mengangkat mobil yang masuk ke dalam jurang itu.
Baca Juga: Tiga Orang Curat Berhasil Dibekuk Polisi di Gerbang Tol Pasir Koja
Terlihat mobil yang berwarna putih itu masuk ke dalam jurang sedalam 4-6 meter.
Kendaraan roda empat itu masuk ke dalam jurang dengan posisi bagian depan menghadap ke atas.***