Diduga Tercemar, Warna Sungai Cimeta Berubah Menjadi Merah Seperti Darah

  • Gilang Fathu
  • 30/05/2022
  • 14:05
Kondisi sungai Cimeta yang berada di Desa Tagog Apu, Padalarang, KBB yang berubah warna menjadi merah darah./Foto: Instagram @info_padalarang

Cililinku, -Warga Desa Tagog Apu, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat digegerkan dengan kondisi sungai Cimeta yang berubah warna menjadi merah.

Kejadian tersebut diketahui pada Senin, 30 Mei 2022 pada pagi hari yang membuat warga disana heboh.

Sungai Cimeta yang berubah warna menjadi merah itu diduga karena adanya pencemaran sungai.

Baca Juga: Lirik Lagu Rizky Febian-Dirimu Satu: Soundtrack My Lecturer My Husband Season 2

Mengutip dari Instagram @info_padalarang, aliran sungai yang berada di kawasan Desa Tagog Apu itu diduga karena adanya kesengajaan untuk mencemari sungai tersebut.

“Terkait laporan dari salah satu Dulurnet , mengenai adanya dugaan pencemaran sungai aliran Cimeta di wilayah Desa Tagog Apu Kecamatan Padalarang Kab. Bandung Barat pada hari Senin (30/05/2022) pagi,” tulis akun tersebut.

Dalam video yang diunggah selama 23 detik itu memperlihatkan kondisi sungai yang berubah menjadi warna merah seperti darah.

Tidak seperti biasanya, warna sungai yang seharusnya bening kini seluruh alirannya berwarna seperti darah.

Saat ini, kondisi sungai yang diduga tercemar itu sedang ditelusuri oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan aparat desa setempat.

Foto: Instagram @info_padalarang

“Saat aduan ini disampaikan oleh tim infobandungbarat ke @dlh_kbb , pihaknya akan menuju ke lokasi aliran sungai yang tercemar,” tutur mereka.

Dengan kondisi sungai yang mengkhawatirkan seperti ini, diharapkan bisa kembali normal dan pelaku pencemaran sungai bisa ditemukan.

Baca Juga: Virgin Mom Tayang Setiap Hari Apa Jam Berapa? Inilah Informasi dan Jadwal Tayangnya

“Semoga segera ditemukan pelaku pencemaran sungai dan jika terbukti segera diberikan sanksi tegas!,” harapnya.

Karena seperti diketahui, air merupakan salah satu sumber kehidupan yang sangat dibutuhkan oleh makhluk hidup dalam melakukan beberapa hal.

Jika air yang tercemar dikonsumsi maka dikhawatirkan dapat memberikan dampak buruk kepada makhluk hidup.***

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com