Catat! Jadwal Vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Cipongkor

  • Gilang Fathu
  • 11/10/2021
  • 12:00
black iphone 5 on white table
Ilustrasi

Cililinku, -Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat gencar menggelar vaksinasi Covid-19 sesuai arahan pemerintah pusat. Hal itu bertujuan untuk mengurangi resiko penyebaran Covid-19.

Pelaksanaan vaksinasi tersebut dilaksanakan mulai dari tanggal 11-16 Oktober 2021 yang digelar dibeberapa tempat berbeda.

Mengutip dari akun instagram @kecamatan_cipongkor, penyuntikan vaksin itu dilakukan oleh tenaga kesehatan dari puskmesmas citalem. Dosis yang disediakan dalam kegiatan tersebut sebanyak 1000 per hari.

Kegiatan vaksinasi ini berlangsung dari pukul delapan pagi hingga selesai setiap harinya. Sasaran vaksinasi ini kepada remaja usia 12-17 tahun, usia 18 tahun keatas, Ibu hamil dan Lansia.

Berikut jadwal dan lokasinya.

Tanggal 11 Oktober di SMPN 2 Cipongkor
Tanggal 12 Oktober di aula Desa Girimukti
Tanggal 13 Oktober di SDN 1 Cipongkor
Tanggal 14 Oktober di SMKN Cipongkor
Tanggal 15 Oktober di aula Desa Sukamulya
Tanggal 16 Oktober di aula Desa cicangkanghilir

Adapun persyaratan yang harus dipenuhi oleh para peserta vaksinasi yaitu membawa KTP/KK asli beserta fotokopi dan dalam keadaan sehat. vaksinasi ini diperuntukan untuk warga KBB yang berusia diatas 12 tahun.

Masyarakat juga dianjurkan sarapan terlebih dahulu sebelum mengikuti vaksinasi.(gil)

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com