Buat Resah Warga, UPT Damkar Cililin Tangkap Ular King Toros

  • Muhammad Akbar
  • 24/09/2021
  • 21:30
istimewa

Cililinku, Cililin-Unit Pelaksna Teknis (UPT) Pemadam Kebakaran (Damkar) Cililin melaksnakan penangakapan ular di wilayah pemukiman warga Kampung Nunuk, Rt 01/Rw 10, Desa Cililin, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (24/09.2021).

Berdasarkan keterangan dari Komandan Regu (Danru) UPT Damkar Cililin, Yusep Nugraha menjelaskan kejadian ular meresahkan ini didapatkannya atas laporan warga bernama Uum.

“Ya kita sebelumnya mendapatkan laporan dari warga, bahwa di sekitar pemukiman warga tersebut terdapat ular yang membuat warga sekitar resah” jelasnya.

Mendengar hal tersebut, Ia bersama anggotanya langsung menuju lokasi untuk mengecek keberadaan ular tersebut. Ia mengatakan ular tersebut berjenis King Toros dengan panjangnya sekiar kurang lebih 1 meter.

“Setelah mendengar adanya laporan dari warga, saya bersama anggota langsung menuju lokasi untuk melakukan pengevakuasian ular tersebut, ternyata ular tersebut berjenis King Toros dengan panjang kurang lebih 1 meter,”

Terlihat pada gambar petugas UPT Damkar tersebut langsung menangkap ular dengan alat yang sudah sesuia standar penangkapan.

Yusep mengatakan ular yang telah ditangkap bersama anggotanya itu langsung diamankan di Kantor UPT Damkar Cililin. “Setelah ular ditangkap,kami langsung amankan di Kantor,” jelasnya.

“Alhamdulillah selama ular berada di sekitar pemukiman warga, tidak ada korban yang terluka,” tambahnya.

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com