Belum Semua Pedagang Lunasi Uang Muka, Revitalisasi Pasar Mekarmukti Sudah Hampir 20 persen

  • Gilang Fathu
  • 14/07/2021
  • 22:15
(Foto: Muhammad Akbar)

Cililinku, -Pasar tradisional mekarmukti menjadi pusat perbelanjaan bagi warga yang tinggal di wilayah Kecamatan Cihampelas. Maka dari itu, Pemerintah Desa Mekarmukti bekerjasama dengan CV. Raksa Buana akan merevitalisasi pasar tersebut.

Setelah kurang lebih lima tahun mangkrak, akhirnya revitalisasi ini bisa dilakukan. Kepala Desa Mekarmukti Andriawan Burhanudin mengatakan progres revitalisasi pasar saat ini sudah hampir mencapai 20 persen.

“Untuk penempelan besi-besi yah, insyaallah kita targetkan 20 hari lagi sudah 20 persen karena kita juga menyesuaikan kondisional dilapangan,” tuturnya saat dihubungi cililinku.com Rabu, 14 Juli 2021.

Namun, sampai saat ini masih ada pedagang yang belum melakukan daftar ulang terkait pembelian kios. Akan tetapi, proses revitalisasi pasar masih tetap dilakukan sembari mendata kembali pedagang yang belum membayar daftar ulang atau melunasi uang muka (DP) pertama.

Andriawan menyebut ada beberapa faktor yang menyebabkan para pedagang sampai saat ini belum melakukan pendaftaran ulang. Seperti belum memiliki modal dan pembayaran akan disatukan dengan DP kedua.

“Pembayaran DP pertama juga masih belum ada yang full, jadi masih banyak lah kendala-kendalanya. Namun kita terus ikhtiar, jadi itu juga komitmen mereka (pedagang) bukan kesalahan dari kita dengan pihak pengembang,” jelas Andriawan.

Kendati begitu, orang nomor satu di Desa Mekarmukti ini mengklaim proses pembangunannya akan dilakukan dengan maksimal. Walaupun masih ada calon pedagang yang belum menyelesaikan pembayaran 10 persen dari DP pertama.

Revitalisasi pasar mekarmukti ini masih terus dilakukan meski pemerintah menetapkan PPKM darurat pada tanggal 3-20 Juli. “pembangunan masih berlanjut karena masuk dalam kategori kritikal, dalam surat edaran juga tidak ada pembatasan terkait dengan proyek pembangunan,” imbuhnya.

Penerapan protokol kesehatan, lanjut dia, sudah dimasukan kedalam SOP pengerjaan revitalisasi pasar mekarmukti.

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com