Agya Merah Tabrak Rumah Warga di Kampung Pasirwaru, Diduga Sopir Mengantuk
- Muhammad Akbar
- 22/03/2021
- 14:31
Cililinku, Puncaksari-Telah terjadi kecelakaan tunggal mobil Agya berwarna merah dengan nopol D 1457 SAE pada Senin (22/3/2021). Mobil tersebut menabrak pagar rumah warga hingga hancur.
Kejadian tersebut terjadi di Kampung Pasirwaru Desa Puncaksari Kecamatan Sindangkerta Kabupaten Bandung Barat.
Saksi yang juga warga sekitar, Yahya menjelaskan mobil itu datang dari arah Cicangkang Girang menuju ke Cililin. Dia menduga pengendara sedang mengantuk saat mengendari mobilnya.
“Saya cek dulu takutnya mabok, tapi tidak ada bau apapun berarti bener mengantuk,” tuturnya di lokasi kejadian.
Ia menjelaskan kronologisnya, pengendara mobil itu tiba-tiba jalurnya mengarah ke salah satu rumah warga yang sedang ada motor yang parkir dan warga yang sedang diam di tempat tersebut, namun sang supir sempat sadar dan memilih untuk menabrakkan mobilnya ke pagar rumah warga yang lain.
“Alhamdulillah supir sempat reflek dan menabrak orang dan motor yang disini,” tuturnya.
Pemilik rumah, Lilis Suryati (52) tidak tau kejadiannya seperti apa. “Saya sedang kerja di sekolah tiba tiba ada telepon dari anak saya bahwa ada mobil yang nabrak rumahnya, pas saya pulang ternyata bener pagar rumah saya ditabrak,” jelasnya.
Dia hanya ingin pertanggungjawaban dari sang supir untuk memperbaiki pagar rumahnya.
“Saya bisa memaafkan kejadian ini, Cuma saya ingin pagar rumah saya dibenarkan karena penting buat keamanan rumah saya,” tambahnya.
Mobil yang menabrak itu dievakuasi warga sekitar dengan bersama-sama dengan tangan kosong.
“Saya salut dengar warga sekitar dapat diajak kerja sama dalam mengevakuasi mobilnya,” ujar Yahya.
Tidak ada korban dalam kejadian ini, hanya pagar rumah milik lilis hancur dan keaadaan mobil hancur di bagian depan seperti bemper, lampu dan yang lainnya. (pur)