Ikatan Cinta Hari Ini, Polisi Sudah Mulai Bergerak, Posisi Irvan Berhasil Diketahui?
- Gilang Fathu
- 19/01/2022
- 09:54

Cililinku, -Sinetron Ikatan Cinta hari ini 19 Januari 2022 kembali tayang di stasiun televisi RCTI pukul 20.00 WIB.
Sinetron Ikatan Cinta hari ini 19 Januari 2022 ini dibintangi oleh Amanda Manopo dan Arya Saloka yang menjadi pemeran utamanya.
Secara keseluruhan, sinetron Ikatan Cinta hari ini 19 Januari 2022 menceritakan perjalanan dan kisah hidup dari Andin dan Al.
Episode sebelumnya, Irvan kini sudah mengetahui jika dirinya dilaporkan ke pihak kepolisian.
Hal itu Irvan bisa ketahui lantaran ia sudah menyuruh Wira untuk membuntutui Al.
Irvan yang mendengar kabar tersebut tak menyangka Al bakal nekat melaporkannya ke polisi.
Akan tetapi Irvan yang picik sudah menyiapkan strategi untuk menghentikan Al.
Lalu Irvan meminta bantuan Iqbal untuk menjaga Jessica selama ia pergi.
Pada episode selanjutnya, polisi mulai bergerak mencari keberadaan Irvan.
Itu semua karena laporan yang dibuat oleh Al untuk menangkap Irvan.
Irvan yang sedang dalam perjalanan mulai panik mengetahui jika polisi sudah mulai bergerak.
Apakah polisi berhasil menemukan keberadaan Irvan?
Kemudian Al juga sepertinya akan membantu mencari keberadaan Irvan.
Saksikan kisah selengkapnya hanya di RCTI.
Disclaimer: Sinopsisi ini dibuat dari berbagai macam sumber sehingga bisa saja berbeda dengan tayangan aslinya.***