2 Soal Tes Kepribadian, Membaca Majalah Bisa Tentukan Orang Kikir

  • Muhammad Akbar
  • 11/12/2021
  • 08:00
white concrete building
ilustrasi rumah impian

Cililinku, Terkadang orang penasaran dengan sifat yang dimiliki pada dirinya sendiri. Cara mengenali sifat diri sendiri bisa dengan cara menjawab soal tes kepribadian berikut ini, simak infonya.

Melansir dari unggahan youtube Ruang Moral, cililinku.com mendapatkan 2 soal tes kepribadian yang bisa dipakai untuk mengetahui sifat pada diri kamu.

Kamu bisa mengenali diri sendiri dengan mennjawab soal tes kepribadian ini dengan tenang dan jujur. Namun simpan jawabanmu terlebih dahulu untuk mengetahui hasilnya.

Berikut 2 soal tes kepribadian, Sabtu 11 Desember 2021 :

Test 1 : Rumah Impian

Ketika kamu berjalan-jalan mengitari sekitar perumahan, kamu melewati jalan yang belum pernah dilalui sebelumnya. Di samping jalan kamu melihat sebuah rumah yang kamu impikan. Sesaat sebelum kamu mengagumi rumah itu, kamu menyadari bahwa pintu rumah itu setengah terbuka. Menurutmu kenapa pintunya terbuka?

Pilihan jawaban :

  1. Rumah itu kemalingan
  2. Pemiliknya lupa menguncinya
  3. Pemiliknya ada di dalam rumah

Tes 2 : Langit Biru

Pertama, bayangkan kamu memandang hamparan langit yang membuatmu bersemangat dan bahagia. Lalu, alihkan mata untuk membayangkan pemandangan lain. Manakah bayangan berikut yang membuat kamu santai dan tenang ?

Pilihan jawaban :
A. Dataran penuh salju putih
B. Lautan biru
C. Gunung yang hijau
D. Taman yang penuh dengan bunga

Berikut jawaban dari soal yang kamu pilih :

Hasil Tes 1 : Rumah Impian

Alasan kamu diminta untuk membayangkan pintu rumah yang terbuka adalah berkaitan dengan bagaimana kamu membuka diri dan menghadapi suatu masalah atau krisis yang sedang terjadi pada orang atau lingkungan sekitarmu.

Jika jawabanmu A :
RUMAH ITU KEMALINGAN : Kamu selalu mengira dan memprediksikan hal yang terburuk dalam situasi. Karena itulah kamu agak sulit percaya dengan orang lain, sulit membuka diri dan cenderung mudah panik dan tidak fokus pada masalah yang terjadi.

Jika jawabanmu B :
PEMILIK LUPA MENGUNCINYA : Kamu bukan tipe orang yang mudah terbawa krisis. Kebalikannya, kamu justru cuek dan merasa tidak ada krisis atau masalah sama sekali. Akibatnya, kamu sering dianggap kurang peka dan tidak terlalu peduli dengan orang sekitar dan lingkunganmu

Jika jawabanmu C :
PEMILIKNYA ADA DIDALAM : Kamu tipe yang santai, mudah percaya dengan orang dan membuka diri. Tapi kamu tetap waspada dengan masalah yang akan terjadi. Hal ini menunjukkan bahwa kamu tipe orang yang matang. Kamu sadar memiliki kekurangan dan kamu biasanya memilih membuka diri hanya kepada orang yang kamu percayai.

Hasil Tes 2 : Langit Biru

Warna memiliki kekuatan untuk menenangkan. Pemandangan yang kamu pilih menunjukkan bakat atau kekuatan / keahlian tersembunyi yang mungkin kamu miliki tapi tidak kamu sadari.

Jika jawabanmu A :
DATARAN PENUH SALJU : Kamu diberkati dengan sensitivitas yang membuatmu membaca instuisi dengan baik serta dapat menguraikan masalah rumit dengan cepat. Kamu adalah orang yang visioner dan pembuat keputusan yang baik. Kamu juga orang yang berempati dan dapat membaca perasaan seseorang dengan tepat.

Jika jawabanmu B :
LAUTAN BIRU : Kamu memiliki bakat dalam hubungan interpersonal. Orang menghormati kemampuanmu dalam berkomunikasi dan caramu membantu orang lain. Dengan kehadiranmu, kamu dapat membuat segala pekerjaan dan diskusi menjadi lebih efisien.

Jika jawabanmu C :
GUNUNG YANG HIJAU : Kamu adalah pribadi yang sensitif dan bisa membangun komunikasi positif dengan orang lain. Kamu memang suka bekerja sendiri namun kamu tetap senang membantu orang lain. Kemampuanmu dalam hal detail dan menyalurkan ide membuat kamu disukai banyak orang.

Jika jawabanmu D :
TAMAN YANG PENUH DENGAN BUNGA : Kamu adalah orang yang kreatif dan suka hal baru. Kamu mudah bosan namun kamu selalu menjaga hubungan baik dengan keluarga dan teman. Keahlianmu adalah mencapai tantangan baru dan selalu berusaha memberikan ide terbaik dalam memecahkan masalah.***

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2025 cillinku.com