Empat Keistimewaan Surat Al Ikhlas, Dibangunkan Istana di Surga

  • Gilang Fathu
  • 29/01/2022
  • 04:30
person in brown shirt holding white book
Ilustrasi./Unsplash

Cililinku, -Keistimewaan surat Al Ikhlas ketika dibaca oleh umat muslim akan mendapat banyak manfaat.

Membaca surat tersebut akan mendapatkan keistimewaan surat Al Ikhlas.

Berikut keistimewaan surat Al Ikhlas yang berhasil tim Cililinku rangkum dari beberapa sumber.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 28 Januari 2022, Al dan Mama Rosa Selamat, Irvan Sempat Ingin Mati Buat Tebus Kesalahannya

Surat Al Ikhlas merupakan surat dalam Al Quran yang ke-122 yang teridir dari empat ayat.

Sejumlah hadits menejlaskan sebab turunnya surah AL Ikhlas yang pada intinya, surat ini diturunkan sebagai jawaban atas permintaan pengetahuan tentang sifat-sifat Allah SWT.

  1. Setara dengan Sepertiga Al Quran

Hal ini berdasarkan dari hadits yang berbunyi sebagai berikut,

عَنْ أَبِى الدَّرْدَاءِ عَنِ النَّبِىِّ -صلى الله عليه وسلم- قَالَ « أَيَعْجِزُ أَحَدُكُمْ أَنْ يَقْرَأَ فِى لَيْلَةٍ ثُلُثَ الْقُرْآنِ ». قَالُوا وَكَيْفَ يَقْرَأُ ثُلُثَ الْقُرْآنِ قَالَ « (قُلْ هُوَ اللَّهُ أَحَدٌ) يَعْدِلُ ثُلُثَ الْقُرْآنِ ».

Artinya: “Dari Abu Darda’ bahwa Rasulullah SAW bersabda: ‘Apakah seorang di antara kalian tidak mampu untuk membaca sepertiga Al Qur’an dalam semalam?’ Mereka mengatakan: ‘Bagaimana kami bisa membaca seperti Alquran?” Lalu Nabi bersabda: ‘Qul huwallahu ahad itu sebanding dengan sepertiga Al Qur’an.” (HR Muslim)

  1. Doanya Akan Segera Dikabulkan

Ketika kita membaca surat Al Ikhlas dalam setiap permohonan, insya Allah akan segera dikabulkan. Hal tersebut juga dijelaskan melalui hadits ini,

عَنْ عَبْدُ اللهِ بْنُ بُرَيْدَة عَنْ أَبِيْهِ أَنَّ النَّبِي صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ سَمِعَ رَجُلًا يَقُوْلُ : اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ بِأَنَّكَ أَنْتَ اللهُ الْأَحَدٌ الَّذِيْ لَمْ يَلِدُ وَلَمْ يُوْلَدُ وَلَمْ يَكُنْ لَهُ كُفُوًا أَحَدٌ, فَقَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : لَقَدْ سَأَلَ اللهُ بِاِسْمُهُ الْأَعْظَمُ الَّذِيْ إِذَا سَّئَلَ بِهِ أَعْطَى وَإِذَا دَعَى بِهِ أَحَابَ

Baca Juga: Jadwal TV SCTV Sabtu 29 Januari 2022, Saksikan Terus Sinetron Dewi Rindu

Artinya: “Dari ‘Abdullah bin Buraidah dari Bapaknya, sesungguhnya Nabi SAW mendengar seseorang berkata: ‘Ya Allah, sesungguhnya aku meminta kepada-Mu, Sungguh Engkau Allah dzat yang ‘Ahad, yang tidak tidak beranak dan tidak pula diperanakkan, dan tidak ada sesuatupun yang setara dengan-Nya’. Maka beliau bersabda: ’Sungguh, dia meminta kepada Allah dengan Nama-Nya yang agung, yang jika seseorang meminta dengan Nama tersebut, maka permintaannya akan diberikan, dan jika berdo’a dengan nama tersebut, maka doanya akan dikabulkan.” (HR Ahmad)

  1. Mendapat Pengampunan Dosa selama 50 Tahun

Surat Al Ikhlas juga memiliki keutamaan yang dimana surat ini sering dipakai untuk menghapus dosa selama ini.

عَنْ أَنَسِ بْنُ مَالِكِ قَالَ : قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : مَنْ قَرَأَ قُلْ هُوَ اللهُ اَحَدٌ خَمْسِيْنَ مَرَّةً غَفَرَ اللهُ لَهُ ذُنُوْبُ خَمْسِيْنَ سَنَةً

Artinya: “Dari Anas bin Malik, dia berkata bahwa Rasulullah SAW: ‘Barangsiapa yang membaca ‘qul huwa allahu ‘ahad’ sebanyak lima puluh kali, niscaya Allah akan mengampuni dosanya selama lima puluh tahun.” (HR Ad-Darimi 2)

  1. Membaca Surat Al Ikhlas 10 kali Akan Dibangunkan Istana di Surga

Pernyataan ini juga berdasarkan hadits dibawah ini yang menyebut jika membaca surat Al Ikhlas sebanyak 10 kali maka akan dibuatkan istana di surga nant.

مُعَاذْ بْنُ أَنَس الْجَهْنِي صَاحِبُ النَّبِيْ صَلَّ اللهُ عَلَيْهِ وَ سَلًّمَ عَنِ النَّبِيِّ صَلَّ اللهُ عَلَيْهِ وَ سَلًّمَ قَالَ : مَنْ قَرَأَ قُلْ هُوَ اللهُ اَحَدٌ حَتَّى يَخْتِمُهَا عَشَرَ مَرَّتَ بنى اللهُ لَهُ قَصْرًا فِيْ الْجَنَّةً. فَقَالَ عُمَرُ بْنُ الخَطَاب : إِذَا أسْتَكْثِرُ يَا رَسُوْلَ الله, فقَالَ رَسُوْلُ الله صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: اللهُ أَكْثَرَ وَ أَطِيْبُ

Artinya: “Dari Mu’ădz bin Anas al-Jahni, sahabat Nabi, dari Rasulullah SAW yag bersabda: ‘Barangsiapa yang membaca ‘qul huwa allah al-‘ahad hingga menghatamkannya sebanyak sepuluh kali, maka Allah akan membangunkan untuknya sebuah istana di dalam surga’. Maka berkata Umar bin Khatab, ‘jika lebih banyak lagi Ya Rasulullah?’, Rasulullah SAW menjawab: ‘Allah memperbanyak (menambahkannya) dan membaikkan (membalasnya dengan yang lebih baik).” (HR At Thabrani).***

Baca Juga: Selamatkan Mama Rosa Terjebak di Rumah Terbakar, Al dan Irvan Nekat Terobos Api

Trending

Berita Terkini

logo

© Copyright 2024 cillinku.com